Halo warga Depok, bagi kamu yang ingin pergi nongkrong, tapi kebingungan cari referensi tempat yang cozy, kita punya rekomendasi Cafe Hits di Depok buat kamu! Pastinya tempat-tempat ini bisa jadi tempat berkumpul dan kongkow yang asyik.
Pastikan saat kamu liburan atau ingin staycation menujukan hati ke OYO Rooms. OYO Rooms sudah bisa kamu jumpai di seluruh wilayah Indonesia, loh! Tentunya dengan kualitas rooms terbaik dengan harga ramah di kantong kamu.
Kamu ingin merasakan tempat nongkrong yang santai dengan keindahan ruang indoor dan outdoor sekaligus? Beranda Depok Cafe & Resto bisa menjadi destinasi kafe paling favorit. Kafe ini tepat bersebelahan dengan sungai, namun bangunannya sendiri terletak tinggi di atas sungai. Tak hanya itu, penuhnya pepohonan rindang dan pemandangan Gunung Gede Pangrango juga akan memanjakan mata kamu. Dijamin pasti sejuk.
Tak perlu menanyakan perihal desain interior kafe ini, sebab kafe ini memiliki arsitektur yang kekinian dan instagramable banget buat kaum muda. Tempat ini cocok bagi kamu yang mencari tempat nongkrong, mengerjakan tugas atau bahkan kerja dengan santai dan tenang.
Alamat: Jl. Kartini L No.11K, Depok, Kec. Pancoran Mas, Kota Depok, Jawa Barat 16431
Jam Operasional: 12.00 – 21.00 WIB
Walking Drums yang berlokasi di Beji, Depok ini memiliki area kafe yang sangat luas, baik indoor maupun outdoor-nya. Di sini, kamu bisa nongkrong, kongkow, meeting atau bahkan work in cafe. Tempatnya pun cozy, banyak colokan listrik dan wi-fi yang kencang, cocok deh buat kamu yang ingin berlama-lama nongkrong di sini, hehe.
Masalah sajian kuliner di sana tak perlu ditanyakan, banyak pilihan makanan dan minuman yang bisa kamu pilih. Mulai dari jenis coffee drinks, non-coffee drinks, smoothies, menu breakfast, fried rice atau rice bowl. Dijamin bisa menemani waktu kamu selama di Walking Drums Depok ini.
Alamat: Jl. Margonda Raya No.426, Pondok Cina, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat 16424
Jam Operasional: 08.00 – 23.00 WIB
Lain lagi dengan LOUIS Cafe ini, kamu bisa berkunjung ke tempat ini untuk mencari suasana vintage classic, loh! LOUIS Cafe menyuguhkan tempat indoor dengan nuansa vintage classic dari arsitektur ruangan dan bangunannya sendiri. Sedangkan di luar, kamu juga masih bisa merasakan suasana pepohonan rindang dengan konsep rustic.
Tersedia banyak pilihan kuliner yang bisa kamu pesan di LOUIS Cafe, baik makanan atau minuman, yang mana terklasifikasi pada beberapa kategori. Misalnya terdapat jenis makanan dari Snack, Pastry, Dessert, Western Main Course, Asian Main Course hingga Louis Rice Bowl.
Alamat: Jl. Mawar No.22, Depok, Kec. Pancoran Mas, Kota Depok, Jawa Barat 16431
Jam Operasional: 08.00 – 00.00 WIB
BACA JUGA: 10 WISATA ALAM DI BANDUNG, BIKIN LIBURAN MAKIN SYAHDU!
Luar cakep, dalam juga cakep, adalah gambaran dari Dadi’s Coffee Garden di Depok ini. Ada area indoor dan outdoor yang dapat kamu eksplorasi sesuai dengan preferensi dan kesukaan. Area indoor memiliki desain ala industrial, sedangkan outdoor dipenuhi dengan pepohonan yang asri. Cocok deh buat berlama-lama di sini.
Saat malam hari, kamu bisa menyantap makanan sambil mendengarkan live concert dari penyanyi yang tampil di sana. Kamu bisa puas untuk nongkrong bareng kolega sambil bersenang-senang bersama.
Alamat: Jl. Siliwangi No.7, Depok, Kec. Pancoran Mas, Kota Depok, Jawa Barat 16436
Jam Operasional: 09.00 – 23.00 WIB
Bisa dikategorikan sebagai hidden gems kafe di Depok, kamu bisa mengunjungi Mill Point Coffee di Sukmajaya, Kota Depok ini. Mill Point Coffee ini menyuguhkan tempat yang artistik, cozy dan tentunya instagramable untuk isi feed kamu.
Kamu bisa menikmati banyak hidangan yang disajikan dalam menu di Mill Point Coffee, mulai dari snack, coffee drinks, non-coffee drinks, dan makanan berat. Sesuai banget untuk menemani waktu kamu selama di kafe hits yang satu ini.
Alamat: Jl. Raya KSU No.9, RT.4/RW.1, Tirtajaya, Kec. Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat 16412
Jam Operasional: 11.00 – 21.00 WIB
Selaras dengan namanya, jika kamu telah berkunjung ke sini, maka kamu akan merindukan kembali untuk mengunjunginya lagi. Yap, Titik Rindu Coffee & Venue adalah tempat yang pas untuk nongkrong, kongkow, work in cafe, atau sekedar bersantai sendirian.
Di Titik Rindu Coffee & Venue terdapat area indoor dan outdoor yang bisa kamu pilih sesuai dengan kesukaan. Kamu juga bisa menikmati alunan musik dalam live concert.
Alamat: Jl. Masjid Nurul Huda s/d Eretan Jl. Kp. Serab No.42, RT.4/RW.4, Tirtajaya, Kec. Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat 16412
Jam Operasional: 11.00 – 22.00 WIB
Pilihan lain untuk tempat ‘ngobrol, nongkrong, kerja dan ‘ngerjain tugas yang asyik? Tentunya Coffee Toffe bisa menjadi pilihan kamu. Kafe ini didesain sangat nyaman dan didominasi oleh arsitektur kayu, jadi nuansa yang asri bisa kamu dapatkan di sini.
Alamat: Jl. Margonda Raya No.291, Kemiri Muka, Kec. Beji, Kota Depok, Jawa Barat 16423
Jam Operasional: 09.00 – 00.00 WIB
Nah, itulah beberapa rekomendasi kafe dan wisata kuliner yang cocok untuk kamu kunjungi. Kalau kamu ingin merencanakan liburan dan ingin melancong ke beberapa tempat tersebut, pastinya ada akomodasi penginapan yang berkualitas dan terjangkau. Kamu bisa memilih OYO sebagai opsi yang tepat!
OYO Rooms sudah tersebar di seluruh wilayah Indonesia, jadi kamu bisa menemukan OYO Rooms di manapun, termasuk di Kota Depok. OYO Rooms adalah sahabat liburan dan staycation kamu!
Bandung, selain menawarkan pesona alam yang memukau serta keunikan tiap sudut kota yang selalu meninggalkan…
Indonesia, negeri yang kaya akan sejarah perjuangan, menyimpan banyak kota-kota bersejarah yang menjadi saksi bisu…
Diwali, juga dikenal sebagai Deepavali, adalah festival Hindu yang paling meriah dan penuh warna, dikenal…
Pemerintah Indonesia baru saja merilis kalender resmi hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2025.…
Siap-siap basah kuyup dan bersenang-senang bersama idola K-Pop favoritmu! Waterbomb Jakarta 2024, festival musik terbesar…
Tren yang terus bermunculan di dunia pariwisata ternyata memunculkan banyak istilah baru yang mendefinisikan traveling…