Wisata yang ada di Kota Tasikmalaya sering kali muncul di berbagai platform sosial media seperti TikTok, Twitter dan Instagram. Penyebabnya karena ada banyak tempat yang menyajikan pemandangan indah. Buat kamu yang penasaran pesona Tempat Wisata Tasikmalaya, yuk intip 7 rekomendasi dari OYO berikut ini:
Bukit Wisata Taraju adalah sebuah area yang dulunya kebun teh dan hanya disinggahi petani serta pemetik teh. Namun kini lanskap tersebut sukses diubah oleh warga sekitar menjadi tempat wisata alam favorit terutama bagi generasi milenial dan gen z.
Kini, Bukit Cisanta Taraju memiliki gazebo yang terletak pada beberapa sudut untuk para pengunjung yang ingin bersantai. Selain itu tersedia spot foto kekinian dan instagramable. Tidak heran Bukit Cisanta kerap berseliweran di lini masa sosial media.
Contohnya spot foto berbentuk tangan dengan latar belakang area perbukitan serta ayunan yang ada di perbukitan. Suasana akan semakin aesthetic ketika memasuki senja bertepatan dengan tenggelamnya matahari.
Sebagai tambahan, Bukit Cisanta Taruju terletak di dataran tinggi sehingga udaranya sejuk. Hal ini juga diiringi dengan angin sepoi-sepoi, dijamin kamu akan betah berlama-lama di tempat ini.
Alamat: Kec. Taraju, Kab. Tasikmalaya, Jawa Barat
Harga Tiket Masuk: Rp 5.000
Jam Buka: 24 Jam
Pantai Karang Tawulan Tasikmalaya sering mendapat julukan sebagai Tanah Lot-nya Kota Tasikmalaya. Hal tersebut karena panoramanya mirip dengan wahana ikon wisata Bali tersebut.
Meskipun ramai dikunjungi oleh wisatawan karena akses ke tempat ini mudah namun keasrian Pantai Karang Tawulan masih sangat terjaga. Pengelola pantai menyediakan sebuah gardu pandang untuk melihat panorama dari ketinggian.
Tidak hanya itu saja, tersedia juga beberapa spot foto instagramable yang disediakan untuk pengunjung. Pemandangan makin indah ketika memasuki senja karena warna sinar matahari akan berpadu dengan ombak dan karang di pantai.
Sayang, ombak Pantai Karang Tawulan cukup besar sehingga akses bermain ke perairan menjadi terbatas. Namun secara keseluruhan, pantai ini tetap recommended untuk menjadi tempat berlibur.
Alamat: Kec. Cikalong, Kab. Tasikmalaya.
Harga Tiket Masuk: Rp 6.000
Jam Buka: 24 Jam
BACA JUGA: LIBURAN AKHIR PEKAN? WISATA PUNCAK CIPANAS RECOMMENDED!
Negeri di atas awan ala Tasikmalaya adalah julukan yang sering disematkan pada Bukit Panglayang. Tempat ini dikenal sebagai lokasi paling eksotis untuk melihat keindahan sunrise atau sunset dari ketinggian. Letaknya yang cukup tinggi, membuat Bukit Pangyarayan dipenuhi oleh kabut. Keberadaan kabut tersebut ternyata makin menambah estetika dari Bukit Payangrayan.
Terlebih ketika memasuki waktu matahari terbit dan tenggelam yang sinarnya kemudian mengintip di antara kabut tersebut. Oleh karena itu banyak pengunjung yang rela datang kesini dini hari demi menjadi saksi panorama indah ala Bukit Payangrayan.
Jika ingin bersantai, di beberapa sudut bukit juga tersedia tempat mirip dengan gazebo. Dengan demikian kamu dapat duduk bersantai sambil menikmati panorama sekitar bukit yang indah.
Alamat: Kec. Sukaraja, Kab. Tasikmalaya, Prov. Jawa Barat
Harga Tiket Masuk: Rp 10.000
Jam Buka: 24 Jam
Sama dengan kota lain di Jawa Barat, Tasikmalaya juga punya koleksi tempat wisata berupa curug atau air terjun. Ada sebuah area yang menarik yaitu Curug Badak Batu dan Hanoman. Keduanya adalah air terjun dengan lokasi berbeda tapi berdekatan.
Disebut Curug Badak Batu karena di tengah aliran air terjun terdapat sebuah batu yang menyerupai cula badak. Sementara untuk tinggi, keduanya relatif sama yaitu 30 meter. Dua tempat wisata ini juga memiliki udara yang sejuk dan asri.
Alhasil, bisa digunakan untuk bersantai bersama pasangan atau keluarga. Lokasi trekkingnya memang jauh namun selama perjalanan ada banyak pemandangan menarik seperti hamparan hutan pinus.
Uniknya Curug Badak Batu dan Hanoman juga memiliki tempat untuk nongkrong yang berbentuk warung kopi. Kamu bisa nongkrong di sini sambil menikmati pemandangan dari indahnya air terjun Badak Batu dan Hanoman.
Alamat: Ds. Sukasetia, Kec. Cisayong, Tasikmalaya.
Harga Tiket Masuk: Rp 10.000
Jam Buka : 08.00 – 17.00 WIB
BACA JUGA: 6 WISATA ALAM HITS DI MAJALENGKA TERBAIK!
Tonjong Canyon adalah sebuah wisata Tasikmalaya yang belum terlalu banyak dieksplor. Padahal bentuknya cukup unik yaitu terdiri dari air sungai yang di sepanjang sisinya dilengkapi sebuah tebing berwarna kecoklatan.
Aliran sungai di Tonjong Canyon sendiri cukup panjang yaitu sejauh 60 meter. Terlebih lagi airnya sangat jernih dan berwarna hijau tosca. Banyak pengunjung akhirnya berenang di aliran sungai Tonjong Canyon.
Perpaduan antara tebing berwarna coklat dan air berwarna hijau tosca tentu akan menjadi pemandangan yang menarik untuk dijadikan spot foto. Tidak heran Tonjong Canyon sering mendapat eksposur di sosial media.
Alamat: Ds. Nagrog, Kec. Cipatujah, Kab. Tasikmalaya
Harga Tiket Masuk: Rp 5.000
Jam Buka: 24 Jam
Curug Agung Galunggung adalah tempat wisata paling unik yang ada di Tasikmalaya. Sebab warna air yang ada dalam air terjun ini bisa berubah-ubah karena sorot lampu. Tinggi aliran air 80 meter juga menjadi nilai tambah bagi Curug Agung Galunggung.
Air yang berubah ubah tersebut membuat kawasan Curug Agung Galunggung menjadi tempat wisata yang instagramable. Ditambah lagi ada deretan warung yang bisa digunakan sebagai tempat untuk nongkrong.
Alamat: Kec. Sukaratu, Kab. Tasikmalaya, Jawa Barat
Harga Tiket Masuk: Rp 10.000
Jam Buka: 24 Jam WIB
Dikenal sebagai Pulau Dewata yang menjadi surga wisata yang memikat turis domestik maupun mancanegara, Bali…
Bandung, selain menawarkan pesona alam yang memukau serta keunikan tiap sudut kota yang selalu meninggalkan…
Indonesia, negeri yang kaya akan sejarah perjuangan, menyimpan banyak kota-kota bersejarah yang menjadi saksi bisu…
Diwali, juga dikenal sebagai Deepavali, adalah festival Hindu yang paling meriah dan penuh warna, dikenal…
Pemerintah Indonesia baru saja merilis kalender resmi hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2025.…
Siap-siap basah kuyup dan bersenang-senang bersama idola K-Pop favoritmu! Waterbomb Jakarta 2024, festival musik terbesar…