Jelajah Kota

6 Tempat Wisata Alam Hits di Majalengka!

6 Tempat Wisata Alam Hits di Majalengka!

Kota Majalengka mendapat julukan baru sebagai lokasi yang memiliki tempat wisata alam paling hits terbanyak. Terlebih, Pemkab Majalengka secara agresif terus berupaya melakukan promosi terkait potensi Wisata Alam Hits di Majalengka ini.

Pilihan wisata alam tersebut juga relevan dengan tren masa kini sehingga beberapa kali viral di lini masa sosial media. Yuk, simak daftar wisata alam paling hits yang ada di Majalengka!

1. Curug Ibun Pelangi

Banyak yang mengatakan jika Curug Ibun Pelangi adalah wisata air terjun paling eksotis di Jawa Barat. Sebuah julukan yang memang pantas dimiliki oleh Curug Ibun Pelangi. 

Lokasi air terjun ini berada dalam sebuah goa sehingga ketika kamu memasuki wilayahnya akan ada sinar matahari yang masuk secara samar-samar. Bila beruntung kamu bahkan bisa melihat keindahan pelangi melalui celah itu.

Sangat estetik dan instagramable buka pemandangan yang dimiliki oleh Curug Ibun Pelangi? Sangat cocok untuk konten yang bisa membuat feed sosial media kamu jadi menarik. Di dalam goa tersebut juga mengalir sebuah sungai yang kebersihan airnya masih sangat terjaga. Alhasil, kamu bisa berendam atau bermain air di situ.

Alamat: Kec. Argapura, Kab. Majalengka
Harga Tiket Masuk: Rp 15.000 + Biaya Parkir Rp 3.000
Jam Buka: 06:00 – 17.00 WIB

Pesona keindahan alami yang asri di Terasering Panyaweuyan, Majalengka.

2. Terasering Panyaweuyan

Terasering Panyaweuyan adalah salah satu tempat idola para wisatawan yang datang ke Majalengka. View berupa panorama alam estetik dan suasana asri membuatnya sangat mirip dengan terasering yang ada di Ubud, Bali.

Lokasinya ada di kaki Gunung Ciremai sehingga udaranya sangat sejuk dan enak digunakan untuk bersantai. Selain bersantai, kamu juga bisa mengabadikan momen lewat kamera dengan background pemandangan alam estetik. 

Biasanya, Terasering Panyaweuyan ini akan semakin ramai ketika memasuki akhir tahun. Hal tersebut karena di masa itu panorama tempat ini menjadi semakin hijau karena baru saja ditanami berbagai tanaman oleh warga sekitar. 

Alamat: Desa Sukasari Kidul, Kec. Argapura, Kab. Majalengka.
Harga Tiket Masuk: Rp 5.000
Jam Buka: 08.00 – 17.00 WIB

BACA JUGA: WISATA PURWOKERTO YANG WAJIB KAMU KUNJUNGI!

3. Wisata Alam Hits di Majalengka: Ciboer Pas

Ciboer Pas juga bisa menjadi opsi destinasi wisata yang menarik bagi kamu yang ingin istirahat dari jenuhnya suasana kota. Konsepnya sederhana yaitu sebuah jalan setapak yang disusun secara rapi sementara di kedua sisi ada pemandangan sawah hijau. 

Tidak jauh dari sawah tersebut juga tersedia terasering yang bentuknya juga nyaris sama seperti yang ada di Ubud, Bali. Lokasi Ciboer Pas juga cukup tinggi sehingga kamu bisa menyaksikan pemandangan Gunung Ciremai dari jarak jauh.

Semua keindahan panorama tersebut juga ditambah dengan adanya sungai jernih yang dilengkapi dengan opsi untuk melakukan body rafting.

Alamat: Jln. Ciboer, Kec. Sindangwangi, Kab. Majalengka.
Harga Tiket Masuk: Rp 5.000 (Belum Termasuk Wahana)
Jam Buka: 09.00 – 20.00 WIB

Warna biru kehijauan di Situ Cipanten yang menyegarkan mata.

4. Wisata Alam Hits di Majalengka: Situ Cipanten

Situ Cipanten adalah salah satu tempat wisata tertua yang ada di Majalengka karena sudah ada sejak tahun 1970. Namun dulu tempat ini masih belum terawat meskipun sebenarnya memiliki potensi sebagai objek wisata yang menarik. 

Kini Situ Cipanten sudah banyak “bersolek” dan dikelola dengan baik bahkan sempat viral di Instagram serta muncul di FYP TikTok. Tentu tempat ini menyimpan banyak hal menarik sehingga gaungnya terdengar di seantero Jawa Barat. 

Daya tarik utama Situ Cipanten ada pada keindahan danaunya yang bisa berubah warna tergantung dari cuaca. Saat kemarau, warna air Situ Cipanten akan menjadi biru sehingga memperlihatkan ikan yang berenang di danau ini. 

Jika musim kemarau tiba, warna dari Situ Cipanten akan berubah menjadi biru. Di sekitar wilayah danau juga tersaji berbagai pemandangan panorama bukit serta udara yang sangat sejuk.

Hal menarik lain dari Situ Cipanten adalah adanya ayunan yang bisa digunakan untuk dua orang. Akan tetapi kamu harus datang lebih awal untuk bermain ayunan ini karena yang antre cukup banyak.

Alamat: Jln. Gunung Kuning, Kec. Sindang, Kab. Majalengka
Harga Tiket Masuk: Rp 5.000 (Belum Termasuk Sewa Wahana)
Jam Buka: 07.30 – 17.00 WIB

BACA JUGA: 10 WISATA TANGERANG TERBARU, SUDAH TAHU?

5. Puncak Sawiyah

Sesuai dengan namanya, Puncak Sawiyah adalah tempat wisata dengan tinggi 1.660 mdpl. Dalam beberapa tahun terakhir, Puncak Sawiyah semakin ramai dikunjungi oleh anak-anak muda karena sukses memadukan wisata alam dan kekinian.

Berada di lokasi yang cukup tinggi, praktis membuat udara di wilayah Puncak Sawiyah menjadi sangat sejuk. Kamu juga bisa melihat pemandangan Gunung Ciremai, suasana akan semakin ramai ketika memasuki waktu sore hari.

Sementara unsur kekinian dari Puncak Sawiyah terletak pada tersedianya berbagai spot untuk melakukan foto dengan tema kekinian. Spot tersebut memiliki bentuk berbeda mulai dari rumah balon, elang raksasa hingga gardu pandang. Dijamin kamu akan ketagihan untuk berswafoto di tempat ini karena memang sangat instagramable

Alamat: Kel. Sangiang, Kec. Banjaran, Kab. Majalengka
Harga Tiket Masuk: Rp 7.000
Jam Buka: 07.00 – 17.00 WIB

Lanskap alami hijau di Gunung Ciwaru bisa menjadi spot foto yang estetik.

7. Wisata Alam Hits di Majalengka: Gunung Ciwaru

Tempat wisata perpaduan alam dan kekinian seakan tidak ada habisnya di Majalengka. Setelah danau dan sawah, masih ada Gunung Ciwaru. Tempat ini menjadi favorit bagi anak muda untuk mengambil foto yang instagramable.

Gunung Ciwaru juga terhitung masih sepi karena akses menuju jalan ini masih terhitung agak sulit dijangkau. Namun tenang saja, begitu sampai di puncak rasa lelah akan terbayar tuntas dengan pemandangan yang ada.

Hal yang unik di Gunung Ciwaru ada beberapa spot foto menarik. Contohnya adalah tempat foto berbentuk sarang burung sehingga background foto kamu adalah langit-langit. 

Alamat: Jln. Desa Payung, Kec. Rajagaluh, Kab. Majalengka
Harga Tiket Masuk: Rp 15.000
Jam Buka: 08.00 – 16.00 WIB

kurniawan

Recent Posts

OYO Dukung Antusiasme PON XXI 2024 Aceh-Sumut, Klasemen Sementara Persaingan Ketat

Antusiasme masyarakat semakin memuncak menjelang pembukaan PON XXI 2024 Aceh-Sumut oleh Presiden Joko Widodo di…

1 week ago

Dijuluki Mutiara dari Semarang, ini Sejarah Lawang Sewu, Tampilkan Keindahan Arsitektur Bangunan

Sebuah gedung tua peninggalan kolonial Belanda terlihat berdiri tegak di jantung Kota Semarang. Gelap. Kosong.…

3 weeks ago

Rekomendasi Pasar Tradisional di Yogyakarta yang Cocok Bagi Penikmat Kuliner

Kota Yogyakarta selalu menarik minat para pelancong dengan budaya hingga kulinernya yang menggugah selera. Tentu…

4 weeks ago

Jelajahi Wisata Nol Kilometer Ujung Barat Indonesia di Sabang, Aceh

Menjadi tuan rumah ajang multi-olahraga nasional utama yang dijadwalkan berlangsung dari 8 hingga 20 September…

1 month ago

Wisata Sejarah Kemerdekaan RI, Pas Dikunjungi Jelang 17 Agustusan

Memasuki bulan Agustus, masyarakat Indonesia bersiap menyambut peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 pada 17…

2 months ago

Wisata Kota Tua Surabaya, Kaya Nilai Sejarah dan Kuliner yang Lezat!

Kota Tua Surabaya, menawarkan kemegahan arsitektur bangunan, keunikan nilai sejarah serta budaya yang menarik untuk…

2 months ago